Sugar Glider memiliki tubuh seperti tupai dan terdapat membran (patagium) yang terhubung dari kaki dan tangannya. Ketika direntangkan, membran ini memungkinkan Sugar Glider untuk melayang. Sugar Glider betina memiliki kantong (pouch) di perutnya, tempat untuk menyusui anaknya. Sugar Glider jantan ketika mencapai usia dewasa, pada kepalanya akan timbul daerah tanpa bulu (botak), ini adalah kelenjar yang digunakan untuk menandai teritorinya dan merupakan suatu hal yang wajar.
Jika dipelihara dengan benar, Sugar Glider dapat mencapai umur hingga 14 tahun. Sebagai teman bermain, hewan ini juga sangat menyenangkan. Sugar Glider yang telah jinak (bonding) dengan pemiliknya dapat dibawa kemana-mana hanya dengan meletakkannya di kantong baju atau di pundak kita. Berbagai trik juga dapat diajarkan kepada Sugar Glider, seperti mengejar kira, melayang dari suatu tempat ke diri kita dan lainnya.
Sebagai hewan peliharaan, Sugar Glider juga dapat menjadi teman yang sangat menyenangkan. Namun berhati-hatilah jika Anda akan membeli Sugar Glider. Banyak orang tidak bertanggung jawab yang ingin meraup keuntungan dari popularitas hewan ini.